Audit Mutu Internal Tahun 2022 di Prodi Bimbingan dan Penyuluhan Islam

PALEMBANG – Program Studi Bimbingan dan Penyuluhan Islam, Fakultas Dakwah dan Komunikasi (FDK) UIN Raden Fatah Palembang kedatangan Tim Auditor AMI (Audit Mutu Internal) Tahun 2022. 5 Program Studi di FDK pada tanggal 08 Agustus 2022 menghadapi AMI yang mana salah satunya adalah Program Studi Bimbingan dan Penyuluhan Islam.

Tim auditor yang mengaudit Program Studi Bimbingan dan Penyuluhan Islam adalah Ruliansyah, M.Kom dan Mariamah, M.T. Para auditor menyampaikan pesan penting kepada Program Studi Bimbingan dan Penyuluhan Islam yang disampaikan oleh salah satu auditor yaitu Ruliansyah, M.Kom "Melalui kegiatan AMI ini berharap kepada Program Studi Bimbingan dan Penyuluhan Islam untuk melakukan tindak lanjut apabila ada temuan. Semoga kegiatan audit berjalan lancer dan tidak ada temuan," harapnya.

Proses Audit Mutu Internal berlangsung kurang lebih 2 jam, beberapa poin yang menjadi pembahasan auditor diantaranya adalah kurikulum, yang mana kurikulum ini akan menjadi hal penting untuk program studi menunjang keilmuan yang sesuai dengan rumpun keilmuan program studi, dan pentingnya juga untuk mahasiswa. Masukan dari para auditor juga menjadi suatu motivasi bagi Program Studi Bimbingan dan Penyuluhan Islam untuk berbenah agar nantinya saat proses akreditasi harapannya Program Studi Bimbingan dan Penyuluhan Islam dapat meraih hasil yang maksimal, dengan berharap naik ke Unggul.

Tags :  

Komentar

Kerjasama

Kerjasama dengan perusahaan, lembaga, instansi, dll.